Tutorial Cara Menghapus Aplikasi System Android Dengan Mudah

Written By Dee Geek on Minggu, 24 Februari 2013 | 05.09

Tutorial Cara Menghapus Aplikasi System Android Dengan Mudah - Kali ini akan saya share tutorial cara menghapus aplikasi bawaan handphone/ system android, yang mana biasanya aplikasi system seperti ini tidak bisa kita hapus secara langsung melalui aplikasi app manager bawaan.

Sebagai seorang androider yang suka utak-atik android, tentu anda tahu aplikasi-aplikasi yang tak berguna alias jarang dipakai hanya akan memberatkan kinerja ponsel sehingga anda akan mencari cara menambah performa dan melancarkan kinerja android atau anda mempunyai solusi lain dengan cara memindahkan aplikasi android ke sd card eksternal, namun bagaimana bila yang ingin anda pindahkan itu aplikasi system? Tentu saja tidak bisa.

Contohnya aplikasi GTalk. Saya tidak pernah menggunakannya. Karena apa? Karena ada deh pokoknya. Atau aplikasi Gallery. Gallery saya membosankan. Dibuka sering nge-lag dan kadang gambar-gambarnya tidak mau muncul. Solusi yang saya ambil, "Ah hapus saja lah daripada menuh-menuhin drawer saya. Saya kan sukanya yang simple dan minim".

Pada dasarnya ada banyak cara menghapus aplikasi system android, kita bisa memanfaatkan aplikasi pihak ketiga yang bisa digunakan untuk menghapus aplikasi system. Contohnya SystemApp Remover yang bisa anda unduh di Google Playsore.

SystemApp Remover
Apabila anda sudah mempraktekkan cara memindahkan aplikasi android ke sd card menggunakan Link2SD, aplikasi tersebut bisa anda manfaatkan.

Buka aplikasi Link2SD, cari aplikasi mana yang ingin dihapus, tekan + hold, nanti akan muncul beberapa option dan tersedia option untuk uninstall.

List Aplikasi Link2SD

Option
Cara lain yaitu dengan memanfaatkan Titanium Backup. Sudah tahu kan apa Titanium Backup? Titanium Backup merupakan aplikasi yang sangat berguna dan popular yang berfungsi untuk mem-backup aplikasi-aplikasi android yang tertanam di ponsel anda hingga ke data-datanya bisa ikut dibackup.

Cara menghapus aplikasi system android menggunakan Titanium Backup, buka aplikasi Titanium Backup anda dan pilih Tab Backup/ Restore, disana akan terlihat list dari aplikasi-aplikasi yang ada. Pilih aplikasi mana yang ingin anda hapus kemudian tekan dan akan muncul beberapa option, salah satunya uninstall.

List Aplikasi Titanium Backup

Option
Yang terakhir cara yang sangat mudah dan tidak perlu aplikasi ini itu, yaitu menghapus aplikasi system android langsung ke systemnya. Syaratnya handphone sudah harus dalam kondisi ROOT (baca Cara Root Android Tipe Samsung) dan sediakan satu file manager -seperti ES File Explorer-.

Buka aplikasi file manager anda dan masuk ke folder /system/app/ kemudian cari aplikasi mana yang ingin dihapus kemudian tekan + hold dan cari option delete dan terakhir reboot ponsel anda. Biasanya nama file didalam folder tersebut diakhiri dengan kata ekstensi .apk contohnya Browser.apk atau Camera.apk.

Folder /system/app/
Baik itu tadi beberapa trik cara menghapus aplikasi system dengan mudah. Jangan disalah gunakan tutorial ini karena apabila anda salah menghapus aplikasi system yang seharusnya tidak anda hapus, maka besar kemungkinan android anda error dan bootloop sehingga anda harus membaca tutorial flashing android dan juga tutorial cara memperbaiki android yang bootloop :p

Segala kerusakan ditanggung anda sendiri

Blog, Updated at: 05.09

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.

Arsip Blog